5 Faktor yang Mempengaruhi Harga Neon Box

Neon box merupakan salah satu media promosi yang dipilih banyak orang untuk mempromosikan produk atau jasa. Media ini dipilih lantaran dinilai lebih efektif bekerja terutama di malam hari. Pasalnya, neon box memiliki lampu yang disematkan di dalamnya sehingga tetap bercahaya meskipun di malam hari. Karena kebutuhan akan media promosi neon box yang tinggi, saat ini Anda bisa dengan mudah menemukan jasa yang menyediakan layanan pembuatan neon box. Sedangkan harga neon box sendiri dipengaruhi oleh beberapa faktor, diantaranya yaitu:

harga neon box
harga neon box

Bahan Neon Box

Faktor pertama yang berpengaruh pada harga dari neon box yang Anda pesan adalah bahannya. Hal tersebut sangat wajar karena bahan material yang berkualitas memiliki harga yang lebih tinggi dibandingkan dengan bahan material biasa. Selain itu, bahan material tersebut juga berpengaruh pada visual dari neon box. Misalnya saja bahan dari acrylic terlihat lebih indah dibandingkan bahan dari alumunium dan vynil. Beberapa bahan yang biasa digunakan untuk membuat neon box yaitu stainless steel, acrylic, flexy, plat galvanis, alumunium, dan lain sebagainya. Pilih bahan neon box sesuai kebutuhan dan budget Anda.

Ukuran Neon Box

Setelah bahan, ukuran dari neon box menjadi faktor selanjutnya yang berpengaruh pada harganya. Semakin besar ukuran neon box yang Anda pesan tentu saja harganya akan semakin mahal. Biasanya jasa pembuatan neon box memberikan harga pada neon box yang dibuat berdasarkan ukuran per m2.

Desain Neon Box

Desain menjadi faktor selanjutnya yang mempengaruhi harga neon box. Semakin rumit desain yang Anda pesan maka akan semakin mahal harga yang diberikan. Namun biasanya tidak semua jasa memberikan layanan desain. Ada beberapa jasa yang hanya menerima layanan pembuatan neon box dimana desain dari customer.

Bentuk Neon Box

Berbeda dengan billboard yang pada umumnya memiliki bentuk persegi dan persegi panjang, bentuk dari neon box ini cukup beragam. Inilah yang kemudian membuat neon box lebih banyak dipilih dibandingkan media promosi lain, salah satunya yaitu karena desain yang beragam. Namun karena desain yang beragam ini maka pembuatannya akan lebih rumit dibandingkan dengan billboard sehingga harganya lebih mahal. Semakin rumit bentuk neon box yang Anda pesan maka harganya akan semakin mahal. Neon box dengan bentuk bulat tentu saja lebih mahal dibandingkan neon box berbentuk persegi panjang.

Jasa yang Dipilih

Faktor terakhir yang mempengaruhi harga dari neon box adalah jasa yang dipilih. Hal ini pasti karena setiap jasa menerapkan kebijakan yang berbeda-beda pada harga yang ditawarkan. Oleh sebab itu, sangat penting untuk Anda memilih jasa yang menawarkan harga murah.

Itulah berbagai faktor yang berpengaruh pada harga neon box yang Anda pesan. Dengan mengetahui hal-hal di atas, maka Anda bisa memperkirakan berapa budget yang harus dipersiapkan untuk membuat sebuah neon box.

Jika ingin mendapatkan harga yang lebih murah lagi, Anda bisa memilih jasa percetakan Snapy. Jasa satu ini menghadirkan layanan dengan kualitas tinggi yang bisa membuat Anda semakin puas. Harga yang ditawarkan oleh Snapy yaitu mulai dari Rp 2.000.000 per m2. Selain itu, jasa Snapy juga menawarkan pemesanan yang mudah secara online sehingga Anda tidak perlu datang langsung ke kantor cabang.

Tidak hanya neon box saja, jasa percetakan ini juga melayani pembuatan berbagai media promosi seperti billboard, neon sign, huruf timbul, dan lain sebagainya. Bahan material yang dipakai juga sangat beragam, mulai dari flexy, acrylic, plat galvanis, stainless steel, alumunium, dan lain sebagainya. Simak lebih lengkap mengenai layanan dari Snapy ini di website snapy.co.id.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *