6 Mobil Mitsubishi Terbaru yang Bisa Dijadikan Referensi

Mitsubishi adalah salah satu brand mobil yang semenjak dulu menjadi salah satu paling ngetop diantara yang lainnya. Di Indonesia sendiri ada banyak sekali mobil ini mulai dari angkutan barang sampai dengan mobil untuk angkut penumpang. Mengenai mesin, eksterior dan interior yang dibekalkan sudah tidak diragukan lagi. Ini karena Mitsubishi merupakan pabrikan lawas yang sudah sangat pengalaman dalam pembuatan mobil. Nah untuk Anda yang ingin membeli mobil mitsubishi terbaru Anda bisa melihat 6 jenis diantaranya bisa Anda lihat disini : 

6 Jenis Mobil Mitsubishi Terbaru Yang Bisa Dijadikan Referensi

  • Mitsubishi Pajero Sport

Kebanyakan orang menyebut mobil Pajero ini merupakan high class, ini karena mobil tersebut dibanderol dengan harga yang cukup tinggi. Kita harus mengeluarkan uang lebih dari 400 juta untuk bisa membelinya. Selain itu juga ada varian yang bis akita pilih yaitu 4×2 dan 4×4 yang memiliki sistem transmisi manual secara otomatis. Bagi kamu yang hobi melakukan petualangan di medan yang berat, maka memilih 4×4 bisa jadi sebagai pilihan utama. Akan tetapi untuk varian 4×4 dibanderol lebih mahal, karena mencapai 500 Jutaan.

  • Mitsubishi Xpander

Ini adalah salah satu mobil dari Mitsubishi yang sangat laris dipasaran, hal ini karena kita bisa mendapatkan harga yang terjangkau hanya dengan Rp. 189 jutaan sampai dengan 245 jutaan saja. Mobil ini sangat bisa bersaing dengan jenis mobil keluarga yang lainnya yang selama ini sudah mendominasi mobil MPV yang ada di Indonesia. Xpander juga memberikan fitur yang sangat lengkap, sehingga cocok untuk dijadikan sebagai mobil keluarga. 

 

mobil mitsubishi terbaru
mobil mitsubishi terbaru

 

  • Mitsubishi Triton

Berikutnya produk dari Mitsubishi yang cukup direkomendasikan untuk Anda yaitu Triton, mobil ini tersedia dengan varian double cabin dan single cabin. Jika Anda mencari mobil angkutan barang yang memiliki kesan sporty dan bertenaga maka ini bisa menjadi pilihan. Lebih menariknya lagi mobil ini ditenagai dengan mesin diesel yang memiliki kapasitas 2.477cc, sehingga mobil ini mempunyai tenaga dan torsi yang sangat besar.  Selain itu mobil ini juga bisa melewati berbagai medan jalan, serta didukung dengan suspense yang sangat empuk. 

  • Mitsubishi Outlander Sport

Ini sebagai salah satu mobil SUV terbaik yang ada di Indonesia, kapasitas mesin yang dimilikinya yaitu 1998 cc yang lengkap dengan teknologi MIVEC serta mampu untuk mengeluarkan tenaga sebesar 150 PS dengan 6.000 rpm dan torsi yang mencapai 197 Nm pada 4.200 rpm. Namun kita harus mengeluarkan uang yang melebihi 300 jutaan untuk membeli mobil tersebut. 

  • Mitsubishi Mirage

Ini adalah salah satu mobil imut dari Mitsubishi yang bisa menjadi salah satu referensi ketika Anda mau membelinya. Kendaraan ini dilengkapi dengan mesin sebesar 1.193 cc yang bisa mengeluarkan tenaga sebesar 77.5 PS pada 6000 rpm serta torsi 100 Nm pada 4000 rpm. Mobil ini memiliki mesin tiga silinder yang dioptimalkan dengan teknologi MIVEC yang menjadikan performa mesin jadi semakin maksimal. Meskipun bisa kita dapatkan dengan harga yang terjangkau namun ragam fitur yang dimilikinya juga cukup lengkap diantaranya yaitu seperti fog lamp, bumper belakang dan dilengkapi reflektor serta sensor parkir. Berapa harganya? Kita bisa mendapatkannya mulai dari 173 jutaan sampai dengan 197 jutaan.

  • Mitsubishi Delica

Ini sebagai salah satu produk dari Mitsubishi yang merupakan mobil MPV dengan memberikan penawaran ruang kabin yang sangat luas serta dilengkapi dengan pintu geser pada bagian kedua sisinya. Mobil tersebut juga mengusung mesin 2.0 Liter yang memiliki tenaga dan mempunyai desain eksterior sport yang terlihat berbeda jika dibandingkan dengan mobil MPV sekelasnya. Harganya cukup mahal yaitu mulai dari 400 jutaan.

Mana Mobil Mitsubishi Terbaru Pilihan Anda?

Beberapa mobil diatas tentunya bisa menjadi pilihan untuk Anda, Anda bisa memilih sesuai dengan keinginan Anda. Pastikan Anda memilih mobil Mitsubishi terbaru sesuai dengan kebutuhan Anda.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *