Percantik Area Dapur Cuci Piring Anda dengan 7 Trik Mudah Ini!

Memiliki dapur yang bisa menjadi pusat perhatian dalam rumah, kini bisa diwujudkan dengan mempercantik area dapur cuci piring. Bila Anda tidak tahu caranya, maka bisa menyimak artikel ini sampai selesai. 

Trik Mempercantik Area Dapur Cuci Piring

Setidaknya ada 7 trik yang bisa Anda lakukan untuk mempercantik area dapur cuci piring Anda di rumah. 

  1. Gunakan Backsplash

Membuat tampilan dapur Anda menjadi luar biasa, maka tinggal dengan menggunakan backsplash yang keren. Selain bisa melindungi dinding dari percikan air dan kotoran, menggunakan backsplash ini juga mampu memberikan sentuhan yang lebih fresh dan lebih modern. 

  1. Pemilihan Sink Terbaik

Tidak hanya sebatas untuk tempat cuci peralatan dapur atau bahan makanan saja, pemilihan sink yang terbaik juga sejatinya mampu memberikan perubahan pada visual dapur Anda. Anda bisa menemukan sink dengan desain dan kualitas terbaik ini, hanya dari brand KOHLER. 

  1. Pilih Keran dengan Fitur Canggih

Kesan membosankan pada area dapur Anda bisa dihilangkan dengan menggunakan keran dengan fitur canggih di dalamnya. Dengan fitur canggih yang ditawarkan, tentunya akan memberikan pengalaman beraktivitas di dapur menjadi terasa lebih menyenangkan. 

  1. Berikan Penerangan yang Baik

Dengan memberikan penerangan yang baik, tidak hanya bisa membantu mempermudah aktivitas, tapi juga bisa menambahkan sentuhan elegan pada area dapur Anda. Pilih desain lampu yang kiranya cocok dengan desain dapur Anda secara keseluruhan, agar bisa terlihat lebih memukau. 

  1. Tambahkan Sentuhan Hijau

Menambahkan sentuhan hijau pada area dapur Anda, tentu saja akan memberikan sensasi kesegaran yang sangat luar biasa. Pastikan Anda memilih jenis tanaman yang tepat, dan tidak terlalu memakan banyak ruang. 

  1. Ciptakan Kerapian dalam Dapur

Dapur yang terlihat rapi, secara tidak langsung akan membuat kegiatan Anda di dapur menjadi lebih produktif. Aplikasikan organizer yang baik, untuk menyimpan peralatan dapur Anda di rumah agar tidak terlihat berantakan. Sudah siap untuk merubah dapur cuci piring Anda menjadi salah satu spot menarik di rumah? Ikuti tips-tips yang sudah kami sajikan diatas, dan nilai sendiri perubahan magis yang akan terjadi pada area dapur Anda. 

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *